Demplot Pertanian Sehat Desa Pasanggrahan, Bentuk Ikhtiar Bertani Dengan Kesadaran

Demplot Pertanian Sehat Desa Pasanggrahan, Bentuk Ikhtiar Bertani Dengan Kesadaran

19 Agustus 2021

Demplot Pertanian Sehat merupakan praktik pertanian dengan mengurangi penggunaan pupuk kimia dan meniadakan penggunaan pestisida kimia di lahan. Dalam praktik Pertanian Sehat, hampir mayoritas petani kurang memiliki keterampilan mengenai pengolahan potensi bahan sekitar untuk pupuk kimia organik dan juga pestisida nabati, karena kurangnya pengetahuan dan pendampingan.

Upaya pendampingan berlangsung secara berkala dari hulu hingga hilir sebagai bentuk ikhtiar untuk membantu mendampingi petani dalam mendukung praktik Pertanian Sehat. Caranya dengan memupuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan memaksimalkan potensi yang ada di alam sekitar.

Demplot Pertanian Sehat Desa Pasanggrahan

Demplot Pertanian Sehat Desa Pasanggrahan, Bentuk Ikhtiar Bertani Dengan Kesadaran

Demi mendukung praktik Pertanian Sehat bagi para petani tersebut, terciptalah Demplot Pertanian Sehat di Blok Cipatat Desa Pasanggrahan. Tepatnya pada hari Selasa, (3/7/2021). Human Initiative Jawa Barat bekerja sama antara CSR PT Tirta Investama Aqua Plant Subang dan Penyuluh Pertanian Desa Pasanggrahan Kecamatan Kasomalang.

Menanam Padi di Demplot Pertanian Sehat Desa Pasanggrahan

Demplot atau Demontration Plot Pertanian Sehat bertujuan untuk mempelihatkan proses keseluruhan proses dari praktik Pertanian Sehat. Salah satunya dengan memberikan bantuan support ataupun pendampingan. Sehingga harapannya, Petani Desa Pasanggrahan Kecamatan Kasomalang memiliki benchmark atau percontohan cara bertani dengan memaksimalkan bahan sekitar. Tak luput juga menggunakan konsep bertani dengan kesadaran. Karena tidak sedikit petani yang dengan sadar tidak aware terhadap hasil produk atau hanya fokus terhadap kuantitas keluarannya saja. Tak sedikit petani yang mengabaikan dosis penggunaan pupuk kimia dan pestisida kimia. Sehingga residu kimia yang tertinggal terbawa di produk pertanian bisa meyebabkan penyakit saat dikonsumsi manusia dan residu kimia yang tertinggal di lahan pertanian merusak ekosistem atau alami.

Kegiatan Harian di Demplot Pertanian Sehat Desa Pasanggrahan

Pak Soma, petani Desa Pasanggrahan yang menerima manfaat support Praktik Pertanian Sehat mengucapkan terimakasih banyak untuk tim CSR. Karena dengan adanya bantuan support Pertanian Sehat, budidaya padi bisa lebih menghasilkan produk sehat. Bisa senantiasa sekaligus merawat alam, dan juga bertambah keterampilan dan pengetahuan baru tentang penggunaan bahan sekitar untuk pestisida nabati dan pupuk organik serta beberapa pengetahuan lainnya mengenai pertanian sehat.

Bagi Danone Indonesia, praktek Pertanian Sehat ini adalah jalan menuju penerapan konsep pertanian yang meremajakan (Regenerative Agriculture). Tujuannya untuk memulihkan kesuburan dan kesehatan tanah pada lahan pertanian secara perlahan. Regenerative agriculture dipraktekan melalui perbaikan system olah lahan, pola budidaya, pengaturan penggunaan air, dan upaya lain agar lahan pertanian bisa menjadi habitat alami bagi flora dan fauna yang menguntungkan petani.

Aktivitas Warga di Demplot Pertanian Sehat

Mudah-mudahan Demplot Pertanian Sehat bisa terlaksana dengan lancar hingga akhir. Petani Demplot Pertanian Sehat Desa Pasanggrahan bisa menjadi role model dalam cara bertani yang bisa menghasilkan kualitas yang lebih sehat. Senantiasa menjaga lingkungan, dan senantiasa bertambahnya kuantitas hasil panen untuk menambah nilai kesejahteraan petani.

0

Sahabat Inisiator Butuh Bantuan?

Telp/Whatsapp

+62-812-8080-4561