Program Bantuan Langsung Tunai Human Initiative Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

Program Bantuan Langsung Tunai Human Initiative Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

27 Januari 2022

Kehadiran pandemi Covid-19 membawa dampak yang sangat besar di berbagai sektor. Mulai dari kesehatan, sosial, hingga di bidang ekonomi. Oleh karena itu, pemerintah menyediakan anggaran khusus untuk membantu masyarakat ekonomi menengah ke bawah agar tetap bisa survive di masa pandemi. Salah satunya adalah dengan program Bantuan Langsung Tunai atau yang juga dikenal dengan BLT.

Bantuan Langsung Tunai (BLT) adalah program bantuan dengan memberikan sejumlah uang tunai yang bertujuan untuk membantu perekonomian masyarakat, dalam hal ini yang terdampak Covid-19. Selain bantuan uang tunai, BLT juga dapat berupa bantuan pangan, jaminan kesehatan, serta pendidikan yang tertuju pada tiga kategori masyarakat, yakni hampir miskin, miskin, dan sangat miskin.

Pelaksanaan BLT dalam beberapa penelitian dapat berjalan dengan sangat efektif dan sukses membantu masyarakat yang membutuhkan. Akan tetapi, terkadang dalam pelaksanaannya perlu effort untuk validasi data demi menghindari ketidaksesuaian data masyarakat penerima bantuan. Tantangan lainnya yang juga biasa hadir saat pelaksanaan BLT datang dari ketersediaan infrastruktur penyaluran.

 

Human Initiative Memberikan Bantuan Langsung Tunai Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

Sejalan dengan program pemerintah, Human Initiative bekerja sama dengan Oxfam di Indonesia Mas serta Kementrian Sosial Republik Indonesia turut mengadakan Bantuan Langsung Tunai (BLT). Program ini menyasar kelompok yang rentan, seperti lansia, perempuan kepala rumah tangga, disabilitas, dan keluarga miskin terdampak pandemi Covid-19. Adapun tujuan dari adanya program ini adalah untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar sehari-hari kelompok sasaran.

Bantuan ini berlangsung di lima Desa di Kecamatan Donorojo, Kabupaten Pacitan dengan total penerima manfaat sebanyak 1120 Keluarga. Sahabat Inisiator, yuk kita ikut bantu program Human Initiative lainnya agar lebih banyak lagi manfaat yang bisa kami sebarkan untuk mereka yang membutuhkan. Sahabat Inisiator cukup kunjungi Solusi Peduli dan pilih program yang ingin kalian bantu. Kami tunggu kontribusi dari kalian ya.

2

Sahabat Inisiator Butuh Bantuan?

Telp/Whatsapp

+62-812-8080-4561