Kuatkan Niat Sebar Qurban Tahun 2023, Human Initiative Siapkan 3 Tipe Qurban Penuh Manfaat untuk Masyarakat 

Kuatkan Niat Sebar Qurban Tahun 2023, Human Initiative Siapkan 3 Tipe Qurban Penuh Manfaat untuk Masyarakat 

12 Juni 2023

Depok, Jawa Barat – Sudah 24 tahun, Human Initiative sebagai lembaga kemanusiaan turut menjadi perpanjangan tangan kebaikan qurban Sahabat Inisiator. Dari tahun ke tahun, Human Initiative menyadari bahwa niat pequrban menjadi kunci meluaskan manfaat qurban kepada sesama. 

Begitu juga pada tahun 2023 ini. Pada peresmian ‘Qurban Penuh Manfaat’ di Kantor RRI Jakarta (6/6), Human Initiative memberikan tiga pilihan bagi para calon pequrban sebagai upaya menguatkan niat berqurban mereka di tahun ini. Human Initiative meyakini bahwa semakin banyak pequrban, maka dampak serta manfaat qurban akan lebih meluas. 

Human Initiative pada peresmian tersebut meluncurkan tiga pilihan qurban yang dibagi menjadi Tipe A, Tipe B, dan Tipe C bagi para calon pequrban. Pilihan-pilihan ini tentunya mewakili nilai utama qurban yang ingin dibawa Human Initiative, yaitu sesuai syariat, berdampak luas, dan memastikan pequrban dapat menerima laporan cepat yaitu maksimal 14 hari pascapemotongan hewan. 

“Dengan tetap menjaga kualitas hewan qurban dan proses yang sesuai dengan syariat, maka Human Initiative merilis Tipe A, Tipe B, dan Tipe C ini. Kami berharap, kemudahan ini akan menguatkan niat dan tekad semua orang untuk berqurban di tahun 2023 ini,” ujar Miftahul Surur, Leader Squad Qurban Human Initiative. 

Lantas, apa saja tiga pilihan qurban yang Human Initiative berikan kepada para calon pequrban? Berikut penjelasannya. 

1. Tipe A – 1/7 Sapi

Bisa dikatakan Tipe A merupakan pilihan paling terjangkau yang Human Initiative berikan bagi calon pequrban. Pada tipe A, tujuh pequrban akan mendapatkan satu sapi dengan berat hidup ± 200 kg sebagai ibadah qurban tahun ini. 

Pequrban dapat menyisihkan Rp1.875.000,- untuk berqurban 1/7 sapi pada Tipe A. Human Initiative telah menentukan sebaran manfaat qurban ini untuk wilayah Indonesia Tengah (Palu, Makassar, Manado, Luwuk, Takalar), Indonesia Timur (Ambon, Pulau Seram, Pulau Buru) dan Negara Afrika (Somalia, Kenya, Uganda). 

 

2. Tipe B – 1/7 Sapi

Berbeda dengan Tipe A, pada Tipe B menawarkan qurban 1/7 sapi dengan berat hidup ± 250 kg. Dengan bobot yang lebih berat, maka alokasi dana untuk berqurban 1/7 sapi pada Tipe B menjadi Rp2.600.000,-. 

Harga yang lebih tinggi ini membuat sebaran manfaat pada Tipe B juga beragam. Mempertimbangkan kebutuhan daging qurban di setiap wilayah, maka Human Initiative memilih sebaran manfaat qurban Tipe B di wilayah Indonesia dan Myanmar. Untuk Indonesia, manfaat qurban akan tersebar di Pulau Sumatera, Pulau Jawa, Pulau Kalimantan, Provinsi Nusa Tenggara Timur, dan Provinsi Nusa Tenggara Barat. 

 

3. Tipe C – 1 Domba/Kambing

Setelah mendapatkan pilihan berqurban 1/7 sapi, Human Initiative juga menawarkan calon pequrban dengan Tipe C berupa satu ekor domba/kambing. Untuk memudahkan ibadah qurban di tahun ini, Human Initiative menawarkan qurban Tipe C dengan harga Rp1.975.000,-. 

Melalui qurban Tipe C, manfaat qurban akan meluas hingga ke Pulau Sumatera, Pulau Jawa, dan Provinsi Nusa Tenggara Timur. Domba/kambing dengan berat ± 23 kg ini harapannya akan memenuhi kebutuhan daging wilayah-wilayah tersebut pada Iduladha. 

 

Jadi, sudahkah menentukan qurbanmu tahun ini? Yuk, jangan ragu untuk menyisipkan kebaikan dan meluaskan manfaat qurbanmu bersama Human Initiative melalui solusipeduli.org 

 

0

Sahabat Inisiator Butuh Bantuan?

Telp/Whatsapp

+62-812-8080-4561