Sukses Terapkan Metode Pertanian Organik, Ade Rahmat Kini Berbagi Ilmu Kepada Puluhan Petani di Kabupaten Bogor

Sukses Terapkan Metode Pertanian Organik, Ade Rahmat Kini Berbagi Ilmu Kepada Puluhan Petani di Kabupaten Bogor

14 September 2022

Kabupaten Bogor – Pada awalnya, Ade Rahmat adalah peserta pada program pelatihan organic farming, hasil kolaborasi Human Initiative dengan ICTS di bulan Maret 2022. Lima bulan berselang tepatnya Minggu, 28 agustus, Ade Rahmat kini berbagi kepada 44 peserta yang merupakan petani di kantor Desa Sukadamai, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.  Pelatihan yang bertemakan Training Of Trainer ini bertujuan untuk berbagi pengalaman kepada petani lokal terkait metode Pertanian Organik. Selain hasil tani yang lebih banyak, metode tersebut secara umum  dapat menghasilkan hasil tani yang lebih sehat karena tidak menggunakan bahan kimia dalam proses pertanian.

Kepala Desa Sukadamai, H. Pepen Supendi, menyampakan dukungan atas kegiatan pelatihan tersebut. Ia berharap pelatihan ini dapat menjadi kerja sama jangka panjang antara para petani, pemateri dan Human Initiative. Khususnya dalam bentuk program pengembangan potensi pertanian.

Ade Rahmat, selaku pemateri pada pelatihan kali ini membuka pelatihan dengan memberikan pre-test. Test awal ini untuk mengukur pemahaman para peserta seputar metode pertanian. Setelah itu, materi berlanjut dengan pengetahuan seputar organic farming. Ade juga menceritakan capaian serta pengalamannya selama mengaplikasikan metode pertanian organik tersebut.

“Saran saya teruslah kembangkan metode organic Farming ini. Dengan pendampingan serta ketekunan yang baik, Insya Allah metode ini dapat membantu masyarakat lebih sehat dan sejahtera,” ungkap Ade.

Ade Rahmat (baju abu) berbagi pengalaman kepada petani setempat.
Ade Rahmat (baju abu) berbagi pengalaman kepada petani setempat.

Pelatihan berlanjut ke workshop atau pengaplikasian secara langsung di lapangan. Materi berakhir dengan pengerjaan post-test untuk mengukur tingkat pemahaman peserta. Selain itu, peserta juga aktif dalam sesi pertanyaan serta diskusi.

Mansur, salah satu peserta memberikan testimoni selama pelatihan berlangsung.

“Harapan saya, acara seperti ini terus ada untuk memberikan pengetahuan tentang pertanian, membimbing dan juga membantu petani untuk dapat lebih sejahtera lagi,” pungkasnya.

 

Sahabat Inisiator, Terima kasih atas dukungan kalian. Untuk mendukung program-program pemberdayaan lainnya silahkan berkunjung ke solusipeduli.org

 

0

Sahabat Inisiator Butuh Bantuan?

Telp/Whatsapp

+62-812-8080-4561