Bahas Isu Pengungsi Dunia, HI Hadir Dalam Forum Regional di Thailand

Bahas Isu Pengungsi Dunia, HI Hadir Dalam Forum Regional di Thailand

25 September 2022

Bangkok – Senin (12/9), Human Initiative (HI) hadir dalam diskusi Force Migration di Bangkok, Thailand pada tanggal 12-14 September 2022. Kegiatan ini melibatkan sekitar 35 peserta yang berasal dari 3 aliansi regional global yaitu ICVA RAP, Asia Pacific Refugees Right Network (APRRN) dan Asia Displacement Solution Platform (ADSP) yang ketiganya juga menjadi penggagas kegiatan tersebut. UNHCR sebagai Lembaga PBB yang fokus terhadap isu pengungsi dunia juga turut berpartisipasi dalam forum tersebut.

Kegiatan berlangsung dalam bentuk Focus Group Discussion (FGD) dengan membahas isu Refugees dan Displacement yang terjadi di dunia saat ini. Human Initiative menjadi salah satu NGO yang mendapat kesempatan untuk ikut serta dalam diskusi tersebut. Hal ini karena Human Initiative peduli terhadap isu pengungsi dunia.

Dalam diskusi ini terdapat beberapa pembahasan yang menjadi fokus utama. Salah satunya yaitu terkait Global Refugees Forum (GRF) yang pernah terlaksana pada tahun 2019. Rencananya acara tersebut akan berlangsung kembali pada akhir tahun 2023. Selain itu pembahasan mengenai Solution Strategy for Afghan Refugees (SSAR) untuk penanggulangan pengungsi di 3 negara: Afghanistan, Pakistan dan Iran sebagai rumah terbesar bagi pengungsi Afghanistan. Dukungan UNHCR juga termasuk penting dalam menyediakan platform khusus untuk perencanaan, pengelolaan sumber daya, monitoring sampai implementasi strategi.

Dalam forum tersebut, masing-masing peserta juga memberikan masukan dan bahasan dalam diskusi tersebut sebagai anggota dari ketiga aliansi regional global ini. Dalam hal ini, UNHCR memberikan perhatian khusus terhadap SSAR. Selain itu, UNHCR juga mengharapkan kontribusi dan partisipasi pemerintah dan pihak-pihak yang lain dalam platform ini, termasuk unsur lembaga masyarakat sipil untuk SSAR.

Dalam kesempatan ini, Human Initiative memberikan  rekomendasi untuk mengadakan diskusi lanjutan secara terpisah mengenai permasalahan global pengungsi Rohingya. Terkait dalam substansi dalam FGD ini, Human Initiative juga mengusulkan untuk memperluas bahasan tersebut di tingkat lokal. Usul tersebut pun mendapatkan respon yang baik dari peserta forum.

 

 

Penulis : Zahra Azharini

Editor : MGP

0

Sahabat Inisiator Butuh Bantuan?

Telp/Whatsapp

+62-812-8080-4561