Pemenuhan Hak-Hak Anak dalam Upaya Memberikan Edukasi Perlindungan bagi Anak Yatim dan Duafa di HOME Bandung

Pemenuhan Hak-Hak Anak dalam Upaya Memberikan Edukasi Perlindungan bagi Anak Yatim dan Duafa di HOME Bandung

6 November 2020

BANDUNG – Human Initiative Jawa Barat Menyelenggarakan kegiatan Edukasi untuk anak yatim dan duafa di Rumah Belajar HOME Bandung pada Jum’at, 6 November 2020.

Kegiatan ini di hadiri oleh 47 anak dari berbagai latar belakang untuk mendapatkan Edukasi terkait tentang “Pemenuhan Hak Anak” yang merupakan sebuah aset bangsa. Kemajuan sebuah bangsa tergantung bagaimana kualitas pendidikan dan karakter anak-anaknya. Sampai saat ini banyak kita temukan anak-anak tidak dapat tumbuh dan berkembang secara baik.

Hal ini karena anak tidak memahami tentang hak mereka. Sehingga perlu adanya upaya untuk menjamin anak mendapatkan perlindungan dan terpenuhi hak-haknya; hak hidup, hak tumbuh kembang, dan hak berpartisipasi secara optimal sesuai dengan harkat dan martabat kemanusiaan, serta mendapat perindungan dari kekerasan, eksploitasi, dan deskriminasi.

Edukasi Pemenukan Hak Anak di HOME Bandung

HOME Bandung

Anak-anak diberikan Pre Test dan Post Test sebelum masuk ruangan. Semua test ini untuk mengetahui sejauh mana pemahaman serta pengetahuan mereka terkait dengan materi yang sudah di berikan.

“Awalnya pusing karena saat isi soal, jawabanku banyak yang salah. Tapi setelah dengerin materi para pemateri jadi tau apa hak-hak yang harusnya aku dapatkan,” ungkap Dira salah satu Siswa HOME Bandung.

Harapannya semua anak-anak di HOME Bandung yang tergabung jadi penerima manfaat program. Seperti Orang Tua Asuh, Rumah Belajar Online dan Rumah Belajar Gratis mengetahui Hak – Hak Anak yang harusnya mereka dapatkan.

Yuk ikut berkontribusi dalam gerakan kebaikan ini. Silahkan Klik Disini

0

Sahabat Inisiator Butuh Bantuan?

Telp/Whatsapp

+62-812-8080-4561